10 Model Dapur Minimalis Sederhana Yang Hemat Budget

RPWN – Model dapur minimalis sederhana masih menjadi primadona belakangan ini. Bingung menentukan konsep dan desain dapur idaman hemat budget? Simak inspirasinya berikut ini.

Setiap orang pastinya memiliki selera yang berbeda jika berbicara tentang desain interior dapur. Namun, sepertinya model dapur minimalis sederhana hingga kini masih menjadi primadona kebanyakan orang, ya? Mungkin, Anda juga salah satunya.

Selain ideal untuk diaplikasikan dengan berbagai macam ukuran ruangan, dapur dengan konsep minimalis juga sangat sesuai dengan gaya hidup orang masa kini yang cenderung simpel dan praktis.

Untuk melengkapi referensi tentang dapur cantik minimalis, berikut akan kami ulas referensinya:

Gambar Dapur Sederhana Nuansa Hijau

Dapur Minimalis
@instagram/dapurminimalis

Konsep dapur minimalis identik dengan penggunaan warna cerah sebagai elemen utama dari konsep ruangan. Seperti gambar dapur sederhana berikut ini.

Penggunaan warna putih yang diaplikasikan pada dinding, lantai dan juga lemari memberikan kesan luas pada dan terang pada interior dapur.

Sementara itu, list warna hijau yang diaplikasikan pada lemari kabinet dan rak tempel, juga menjadi variasi yang apik pada dapur mungil.

Untuk Anda yang menyukai dekorasi dapur dengan warna putih, namun takut ruangan akan cepat kotor karena aktivitas memasak. Maka Anda dapat menggunakan keramik bermotif bata nuansa putih pada area backsplash.

Keramik dengan permukaan yang mengkilap membuat noda dan bekas makanan mudah untuk dibersihkan. Bagaimana, tertarik memboyong konsep ini untuk dapur hunian Anda?

Dapur Minimalis Modern dengan Kesan Elegan

Model Dapur Minimalis
@Pinterest.com

Dapur minimalis modern pada gambar di atas terlihat elegan dengan penggunaan aneka warna monokrom pada interior ruangan.

Selain dinding bermotif bata yang didominasi dengan warna putih. Dapur juga terlihat hangat dengan penempatan furniture berbahan kayu yang menampilkan serat alaminya.

Kitchen set dengan nuansa abu-abu terlihat matching ketika diaplikasikan pada dapur yang didominasi dengan warna putih ini. Penggunaan lantai dapur dengan keramik bermotif heksagon juga menjadi kombinasi yang apik pada dapur modern tersebut.

Dapur Cantik Minimalis Kuning Cerah

Dapur Minimalis
@Pinterest.com

Nuansa yang colorfull juga tidak kalah menarik untuk diaplikasikan pada interior dapur. Perpaduan warna putih dan juga warna kuning cerah membuat dapur cantik minimalis terlihat sangat eye catching.

Selain warna netral putih yang mendominasi interior ruangan. Penggunaan warna kuning juga dapat dilihat pada area backsplash, permukaan meja makan, karpet, hingga beragam perabotan yang ditata pada rak penyimpanan.

Salah satu yang tidak boleh pada interior dapur adalah pencahayaan. Karena dengan pencahayaan yang baik, maka aktivitas dapat dilakukan dengan mudah dan maksimal di tempat tersebut.

Selain pencahayaan alami dari ventilasi atau jendela. Pencahaayaan tambahan juga bisa diberikan, salah satunya dengan memasang lampu gantung pada bagian tengah ruangan.

Gambar Dapur Sederhana Tapi Rapi dan Modern

Dapur Minimalis
@instagram/dapurminimalis

Simpel, rapi, dan modern. Mungkin ini yang terlintas apabila melihat model dapur minimalis sederhana ini. Dapur yang berlokasi dekat dengan tangga ini terlihat elegan dengan dominasi warna putih.

Warna putih diaplikasikan pada seluruh interior ruangan mulai dari lantai, plafon, hingga penggunaan kitchen set. Untuk menghindari kesan monoton, dapur ini juga memberikan sentuhan backsplash nuansa abu-abu dan juga kursi bar berwarna hitam senada dengan tangga rumah.

Kombinasi warna-warna yang elegan mulai dari abu-abu, hitam, hingga putih sangat tepat untuk mewujdkan gambar dapur sederhana tapi rapi. Konsep desain dapur ini juga benar – benar menyatu dengan tatanan interior hunian Anda ya?

Desain Dapur Minimalis Nuansa Putih

Dapur Minimalis
@Pinterest.com

Masih dengan interior ruangan yang didominasi dengan warna putih. Penaataan ruang dapur yang dibuat dengan bentuk U ini tidak hanya rapi, tetapi juga fungsional.

Selain memanfaatkan kabinet sebagai tempat penyimpanan, Anda juga dapat memasang rak-rak terbuka sebagai penyimpanan tambahan pada dinding.

Sementara itu, ujung kabinet juga dapat digunakan sebagai meja bar, lho. Anda dapat menempatkan beberapa kursi di tempat tersebut dan menjadikannya sebagai meja yang fungsional.

Perpaduan warna putih dengan cokelat kayu membuat interior ruangan terlihat elegan.

Model Dapur Sederhana Untuk Rumah Kecil

Dapur Minimalis
@Todayline.com

Dapur yang ditata dengan model berbentuk U memang sangat recomended untuk diaplikasikan pada ruangan mungil.

Selain membuat ruangan berfungsi lebih optimal, dapur bentuk U juga menyediakan sirkulasi yang luas. Sehingga Anda dapat lebih mudah ketika beraktivitas di dalamnya.

Kabinet yang digunakan juga terlihat ideal dengan nuansa cokelat kayu yang hangat. Tidak hanya memanfaatkan kabinet bawah, seluruh bagian dinding juga dimanfaatkan sebagai kabinet tambahan dengan pemasangan rak-rak gantung, lho.

Penambahan aneka pot mungil berisi tanaman hias yang ditempatkan pada ujung ruangan menempel pada dinding, membuat interior dapur terlihat lebih hidup dan ceria. Sangat cocok untuk dijadikan sebagai model dapur untuk rumah kecil.

Model Dapur Minimalis Ruang Terbuka

Dapur Minimalis
@Brilio.com

Dapur minimalis yang dibuat pada ruang terbuka merupakan tips jitu untuk menyiasati jumlah ruangan yang terbatas pada rumah.

Seperti dapur minimalis ini, ruang dapur yang menggunakan kitchen set warna putih terlihat sederhana dan manis.

Area backsplash yang menggunakan batu bata ekpos menjadi kombinasi yang unik pada dapur terbuka tersebut. Selain sirkulasi yang lega, memasak di ruang terbuka juga membuat mood Anda menjadi berbeda, lho.

Desain Dapur Minimalis Yang Elegan

Dapur Minimalis
@Pinterest.com

Dapur minimalis ini menggunakan kitchen set dengan warna putih yang dominan. Meskipun demikian, sentuhan yang berbeda dapat dihadirkan dari pemberian warna kuning cerah pada backsplash dan lemari di ujung ruangan.

Penambahan elemen cokelat kayu yang diaplikasikan pada lantai parkit dan juga pinggiran meja dapur menjadi kombinasi yang apik untuk desain dapur minimalis yang satu ini.

Desain Dapur Minimalis Sederhana Dan Murah

Dapur Minimalis
@Pinterest.com

Untuk Anda yang tidak memiliki ruangan luas untuk membuat dapur. Jangan khawatir, karena dengan ruangan yang serba terbatas pun dapat diakali untuk dijadikan sebagai dapur yang cantik dan rapi.

Pemilihan lemari kabinet dengan model yang simpel serta ukuran tidak terlalu besar sangat efektif digunakan pada dapur mungil.

Selain itu, ruangan juga akan terlihat lebih lapang. Tidak melulu warna putih, Anda juga dapat memilih warna lainnya sebagai interior ruangan. Misalnya saja karpet atau korden dengan corak khas dapur.

Model Dapur Minimalis 2×2

Model Dapur Minimalis
@Brilio.com

Model dapur minimalis 2×2 ini terlihat sangat elegan. Memanfaatkan dapur sempit secara maksimal dengan pemasangan kabinet, rak gantung, dan juga tempat penyimpanan lainnya dapat menjadi solusi jitu untuk membuat dapur terlihat lebih rapi.

Model dapur minimalis sederhana sebenarnya dapat diaplikasikan pada berbagai macam model ruangan. Asal ditata dengan cara yang tepat, dapur sederhana pun dapat disulap menjadi lebih cantik dan nyaman, lho.


Apakah Anda sudah mempunyai gambaran mengenai model dapur minimalis sederhana? Tentunya Anda akan lebih yakin memilih konsep dapur cantik minimalis yang paling sesuai dengan selera dan kebutuhan ya? Selain itu, sesuaikan juga dengan kondisi hunian Anda.

Mulai dari fungsi, kesesuaian tema hingga ukuran ruangan harus dihitung secara benar. Itulah mengapa banyak orang lebih memilih mempercayakan urusan design dan build kitchen set ini kepada jasa professional.

Selain lebih praktis, keamanan, kenyamanan, dan tampilan cantik menjadi paket lengkap yang akan pengguna dapatkan.

Butuh jasa design dan build kitchen set professional dengan harga terjangkau? Anda bisa mempercayakan kebutuhan interior dapur Anda kepada Rupawon.