Dana Terbatas? Ini Dia 10 Model Kitchen Set Dapur Minimalis Low Budget yang Cantik

RPWN – Tentu setiap orang mempunyai pertimbangan tersendiri ketika memilih kitchen set untuk dapur. Ada yang condong pada desain yang cantik, fokus pada fungsinya bahkan tergiur dengan harga yang lebih terjangkau.

Hal lain yang diperhatikan selanjutnya yakni soal luas ruang dan konsep interiornya.

Misalnya saja untuk Anda yang mengusung konsep minimalis, tentunya Anda akan to the poin mencari kitchen set dapur minimalis juga, bukan? Beragam variasi model kitchen set minimalis tentu membuat Anda cukup kebingungan.

Tertarik dengan konsep desainnya namun kurang cocok dengan harganya? Pasti kita sering mengalami kegalauan semacam ini.

Itulah mengapa kami merangkum 10 inspirasi model kitchen set untuk hunian minimalis yang ramah budget berikut ini.

Kitchen Set Dapur Minimalis Modern Gaya Monokrom

Dapur Minimalis
@mommyasia.id

Bosan dengan kitchen set satu warna? Anda bisa mencoba perpaduan dua gaya yang bertolak belakang namun mempunyai daya tarik jika digabungkan.

Hitam dan putih bisa menjadi alternatif warna pilihan yang saling melengkapi. Sehingga kitchen set dapur minimalis modern bergaya monokrom akan tampil bersih sekaligus elegan.

Selain itu, dapur akan terlihat rapi karena tempat penyimpangan barang pada rak gantung maupun rak bawah dilengkapi kabinet-kabinet yang jumlahnya lumayan banyak.

Adanya mini bar membuat anggota keluarga betah berlama-lama di ruang dapur walau hanya untuk sekedar bersantai.

Memanfaatkan Ambalan untuk Kitchen Set Dapur Minimalis Dapur Kecil

Kitchen Set Dapur Minimalis
@ruangarsitek.id

Ruang dapur memiliki space yang terbatas? Anda tetap bisa lho, membuat kitchen set dapur minimalis dapur kecil dengan menggabungkan unsur fungsional lainnya.

Anda bisa mengkonsep dapur kecil dengan gaya mini bar sekaligus sebagai tempat makan.

Penyatuan fungsi ini akan menghemat tempat yang seharusnya untuk meja makan keluarga. Kelebihan yang lain, penyatuan seperti ini membuat moment keakraban keluarga menjadi lebih dekat. Hindari penggunaan rak kabinet gantung agar dapur tetap terlihat luas.

Gantinya Anda bisa memakai ambalan sebagai tempat menaruh perabot kecil yang sering kali digunakan dalam aktivitas memasak.

Pemanfaatan Sudut Ruang untuk Kitchen Set Dapur Minimalis Dapur Sempit

Kitchen Set Dapur Minimalis
@proxybit.info

Dapur sempit dengan menggunakan sudut ruang? Kenapa tidak! Banyak sekali seseorang bingung ketika mendapati ruang dapur yang dimiliki mempunyai luas yang sempit.

Anda bisa mencoba memanfaatkan sudut ruang untuk menaruh kitchen set berbentuk mini bar simple.

Kitchen set dapur minimalis dapur sempit akan terasa artistik jika menyatukan beberapa unsur elemen sekaligus. Meja bar bisa dijadikan satu dengan aktivitas memasak.

Hindari menaruh perabot dengan digantung yang justru membuat dapur terlihat penuh. Lengkapi dengan pemasangan jendela berbentuk vertikal memajang agar cahaya dapat masuk sehingga mengurangi pencahayaan buatan.

Selain itu jendela juga berfungsi membuat ruang dapur terlihat lebih luas.

Kitchen Set Dapur Minimalis Murah dari Aluminium yang Elegan

Kitchen Set Dapur Minimalis
@Dekoruma

Ingin memiliki kitchen set dapur minimalis harga terjangkau tetapi bagus namun anggaran biaya minim? Jangan risau, Anda bisa mencoba kitchen set di atas.

Kitchen set dapur minimalis murah berbahan aluminium ini di klaim mempunyai harga yang ramah di kantong namun kualitas yang baik di kelasnya. Anda juga bisa memesan secara custom mengenai konsep yang inginkan.

Sebaiknya pilih kitchen set yang mempunyai ruang penyimpanan kabinet yang banyak. Sehingga perabot tersusun rapi dan terorganisir dengan baik. Selain enak dipandang tentu hal tersebut bisa mempengaruhi mood Anda ketika memasak.

Model Kitchen Set Dapur Minimalis Letter L

Kitchen Set Dapur Minimalis
@rumahunieq.com

Dalam pengerjaannya kitchen set dapur minimalis mempunyai bentuk dan ukuran yang berbeda beda sesuai pesanan.

Tapi tahukah Anda, kitchen set letter L banyak menjadi favorit pembeli. Alasannya model kitchen set dapur minimalis seperti di atas sangat dianggap pas dan memenuhi standar fungsional.

Di dalam ruang dapur akan selalu ada ruang sudut berbentuk L. Maka dari itu, banyak yang ingin memanfaatkan sudut “tidak terpakai” tersebut agar bisa dimanfaatkan untuk membah storage dalam ruang dapur.

Kitchen Set Dapur Kecil Ala Negeri Sakura

Kitchen Set Dapur Minimalis
@pinterest.com

Pernah melihat dapur tradisional ala Jepang? Kira-kira gambar di atas mewakili persepsi tentang keadaan dapur negeri Jepang zaman dahulu.

Desain klasik dengan hampir semua elemen dan perabotan terbuat dari sentuhan kayu yang menciptakan kesan asri dan alami.

Jika Anda menyukai konsep ala-ala negeri sakura ini Anda bisa memesan kitchen set dapur kecil yang pasti cocok untuk dapur Anda.

Dilengkapi lampu bolham putih berukuran besar dengan jendela berdesain kotak kecil bertirai dari kertas. Dipastikan aktivitas memasak terasa di bawa mengunjungi negeri matahari terbit tersebut.

Dengan Finishing HPL Model Kitchen Set Minimalis Mewah Bisa Jadi Kenyataan

Dapur Minimalis
@pakdehfurniture.id

Menginginkan model kitchen set minimalis mewah harga low badget? Tentu itu harapan semua yang menginginkan dapurnya terlihat menawan.

Hal itu wajar-wajar saja. tetapi, Anda harus benar-benar memutar otak agar rencana itu terealisasikan.

Cara yang paling mudah dalam menekan biaya pembuatan adalah dengan memilih sentuhan dari proses akhir pengerjaan sebuah kitchen set.

Dalam hal ini teknik finishing menjadi solusi yang jitu untuk dilakukan. Finishing dikategorikan menjadi 2 teknik yaitu teknik biasa dan HPL.

Jika Anda menggunakan teknik finishing HPL Anda bisa menghemat biaya karena lebih murah.

Harga finishing HPL dengan pengerjaan motif polos bisa lebih murah dibandingkan dengan yang berbentuk serat kayu atau motif lainnya. Jadi, tentukan pilihan Anda tanpa ragu, ya!

Kitchen Set Dapur Sempit dengan Mini Bar Sederhana

Dapur Minimalis
@plero.co.id

Biasanya tipe hunian rumah sederhana bergaya minimalis menyediakan ruang dapur yang tidak begitu luas. Karena terbatasnya ruang itulah terkadang kesulitan untuk mendesain dapur yang sesuai harapan.

Penggunaan kitchen set dapur sempit dengan mini bar sederhana bisa menjadi rujukan Anda.

Harga kitchen set dapur kecil dengan bar mini sederhana ini sangat bisa Anda jangkau. Desain letter L nya memanfaatkan ruang kosong dengan sebaik-baiknya. Perpaduan warna coklat dan cream menampilkan visual elegan.

Kursi putih cantik ala mini bar juga mempermanis tampilan tabur. Bila terlalu monoton Anda bisa menempatkan satu sampai dua hiasan seperti tanaman atau replika buah pada meja atau gantung di dinding kosong.

Desain Kitchen Set Minimalis Di Bawah Tangga yang Unik

Dapur Minimalis
@grid.id

Satu lagi nih, pemanfaatan ruang yang terkadang tidak terpikirkan. Ruang bawah tangga yang biasanya hanya tempat menaruh meja atau barang lainnya bisa Anda manfaatkan untuk membuat dapur yang unik dan cantik.

Desain kitchen set minimalis bawah tangga dengan motif kayu dapat Anda mix and match dengan warna kabinet yang disesuaikan dengan warna tangga rumah.

Penempatan island table di tengah-tengah difungsikan sebagai pusat puncak aktivitas memasak. Jika ingin tampil lebih manis tambahkan elemen hiasan dapur dan tanaman sehingga membuat keseluruhan dapur terasa manis sekaligus segar.

Memilih Material dengan Kualitas Medium

Dapur Minimalis
@labirininterior.com

Jika di atas ada solusi pemilihan finishing untuk menekan biaya, kali ini ada solusi pemilihan material yang tepat untuk dana terbatas.

Dalam pembuatan model kitchen set dapur minimalis material yang digunakan mempunyai tahapan dalam kualitasnya.

Kualitas medium biasanya banyak dipilih untuk menekan biaya. Material medium memberi pilihan untuk memperoleh kitchen set berharga terjangkau namun tetap bagus.

Material ini meliputi pemilihan kayu, tebal tipisnya sampai teknik pembuatannya. Walaupun demikian bukan berarti hasil akhir dari kitchen set akan buruk.


Dalam perencanaan pembangunan kitchen set dapur minimalis harus disiapkan konsep dan anggaran yang memadai.

Akan tetapi, tidak perlu berkecil hati jika dana yang dipunyai masih terbatas. Anda bisa mengkoordinasi kepada tim ahli untuk mendapat solusi terbaiknya.

Bersama Rupawon, Anda tidak hanya akan tau bagaimana memilih model kitchen set yang cocok tetapi juga siap membantu Anda merencanakan dan memilih material hingga proses pengerjaan sesuai dana yang Anda miliki. Mari, wujudkan dapur impian sekarang juga.